• Jelajahi

    Copyright © HES Media
    Berita aktual tepercaya

    Kanal Video

    Jumat, 04 September 2020


    KARAWANG -  Pendaftaran pasangan calon (paslon) Pilkada Serentak 2020 ke KPU hari ini telah dibuka. 

    Pasangan Calon Bupati Karawang dari petahana,  Cellica Nurrachadianna dan Aep Saepulloh (Cellica- Aep) menjadi yang pertama mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Karawang.

    Untuk diketahui, Kabupaten Karawang merupakan salah satu kabupaten/kota di Propinsi Jawa Barat yang turut mengikuti gelaran Pilkada serentak 2020 yang akan digelar tanggal 9 Desember mendatang. 

    Didampingi keluarga dan para ketua partai pengusung, simpatisan serta tim relawan,  Paslon Cellica - Aep yang dijuluki CEKAS ini, terpantau mendatangi kantor KPUD Karawang sekitar pukul 10.00 WIB.

    Dengan penjagaan dan protokol kesehatan yang ketat sebagaimana yang diterapkan oleh KPUD Karawang, pasangan CEKAS disambut oleh lengser dan diberikan karangan bunga.

    Dalam kesempatam tersebut, Calon Bupati Karawang yang diusung 4 partai ini,  Cellica Nurrachadianna mengucapkan rasa terima kasihnya atas penyambutan KPUD  yang dinilainya sangat baik. 

    Mengingat kondisi pandemi Covid - 19 saat ini, Cellica juga mengapresiasi ketatnya protokol kesehatan yang diterapkan KPUD Karawang.

    "Dan tentunya menjadi kewajiban kami untuk mematuhi aturan protokol kesehatan yang telah diterapkan KPUD," ucapnya.

    "Dan di hari Jumat ini, kami adalah paslon yang pertama kali mendaftar. Dimana dihari ini adalah hari keberkahan dan akan memberikan hasil yang  baik," kata Cellica lagi.

    Diakhir sambutannya Cellica menandaskan, Pilihan rakyat adalah pilihan yang pasti. Berikan kami (Cellica - Aep) kesempatan 5 tahun lagi untuk melanjutkan pembangunan.

    "dan tentunya saja semoga kami pasangan Cellica - Aep bisa memberikan yang terbaik bagi warga masyarakat Karawang," pungkasnya.

    Ditempat yang sama Aep Saepulloh, pasangan calon Wakil Bupati Karawang yang berpasangan dengam Cellica, menyampaikan bahwasannya di hari Jumat ini adalah hari yang penuh keberkahan.

    "Insya Allah deklarasi kami yang lalu, kami yang pertama di hari Jumat dan hari ini pun daftar pertama di hari Jumat juga. Mudah - mudahan ini menjadi langkah pertama kemenangan untuk kita," ungkapnya.

    Sementara itu pada kesempatan tersebut dihadapan paslon CEKAS , Ketua KPUD Kabupaten Karawang, Miftah Farid memaparkan tahapan - tahapan berikutnya yang harus ditempuh.

    "Ada tahapan pemeriksaan kesehatan yakni tanggal 9 September di RSPAD Gatot Subroto, dimana posisi pasien pada saat melakukan medical check up harus sudah melakukan tes Swab dengan hasil non reaktif/negatif," kata Farid menjelaskan.

    "Dan Alhamdulillah, pasangan Cellica - Aep dalam berkas verifikasinya juga melampirkan hasil tes Swab dengan hasil non reaktif/negatif," ungkapnya lagi.

    Dan untuk perbaikan berkas, lanjut Farid, bisa dilakukan sejak hari ini tanggal 4 September sampai tanggal 8 September mendatang.

    "Dan untuk tahapan kampanye dimulai tanggal 26 September," tandasnya.

    Terakhir berbarengan dengan pendaftaran, dan setelah dilakukan verifikasi oleh tim verifikator dengan diawasi Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Karawang, KPUD Karawang menyatakan seluruh berkas pasangan calon Cellica - Aep yang diusung partai Demokrat, Golkar, PKS dan Nasdem sudah lengkap. (nmp)


    Kolom netizen >>>

    Buka kolom netizen

    Berita Terbaru