• Jelajahi

    Copyright © HES Media
    Berita aktual tepercaya

    Kanal Video

    Lina Yuliani: Tak Hanya Infrastruktur Aspirasi Bangun Madrasyah Juga Dibantu.

    Jumat, 17 Februari 2023

     



    HESmedia.id - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD ) Kabupaten Purwakarta Lina Yuliani dari Fraksi PDI Perjuangan menggelar Reses bersama para pengurus PAC dan Ranting PDI Perjuangan se-Kecamatan Wanayasa.

    Pada hari ini Kamis ( 15/2/2023 ) kegiatan reses bertempat di Vila kampung Sukadami Desa Sukadami Kecamatan Wanayasa Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

    Membuat para konstituen adem, kegiatan reses ini berada di pegunungan alam terbuka terpandang pemandangan yang indah dan sejuk.


    Selalu eksis hadir Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Purwakarta Kang Sutisna SH,MH., Satgas, Ketua PAC, Ranting PDI Perjuangan Kecamatan Wanayasa, serta warga masyarakat setempat.

    Acara sambutan diawali oleh Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Wanayasa Dayet mengatakan, ungkapan rasa terima kasih dan selamat datang kepada Ibu Lina Yuliani Anggota Dewan Fraksi PDI Perjuangan,Ketua DPC Kang Tisna, dan para pengurus PAC, Ranting se-Kecamatan Wanayasa, ucap Dayet.

    Berharap pada kegiatan yang bersamaan dengan reses Anggota Dewan dapat memperkuat tali silaturahmi antar jajaran pengurus untuk menghadapi Pemilu 2024, serta aspirasi yang di sampaikan para konstituen dapat terwujud, dan jajaran pengurus PAC, Ranting dan Anak Ranting di Wanayasa tetap solid, ucap ketua PAC.

    Sementara paparan reses yang di sampaikan Anggota Dewan, Lina Yuliani menjelaskan Aspirasi untuk di Kecamatan Wanayasa melalui Pokir sudah teralisasi yaitu pengecoran jalan lingkungan di Desa Ciaawi.

    Tak hanya itu, dijelaskan pula bahwa tidak hanya Infrastruktur melainkan untuk Aspirasi pembangunan Madrasyah, PAUD, bisa disampaikan dan ini sudah terwujud oleh Ibu Lina Yuliani melalui program hibah bantuan sosial. Ungkap Ketua Fraksi PDI Perjuangan

    Terlepas dari itu Lina Yuliani akan selalu memperjuangkan aspirasi masyarakat demi kesejahteraan warga, termasuk aspirasi yang di sampaikan reses hari ini mengenai para petani meskipun bukan bidang nya tetap akan kami sampaikan disela - sela rapat Anggota Dewan.

    Beliau menghimbau untuk mensukseskan Pemilu 2024 nanti dan jangan lupa dirinya akan mencalonkan kembali yang ke tiga kalinya di dapil 3 dan PDI Perjuangan nomor 3. Demikian Lina Yuliani kepada awak media.

    ( Danas)
    Kolom netizen >>>

    Buka kolom netizen

    Berita Terbaru