• Jelajahi

    Copyright © HES Media
    Berita aktual tepercaya

    Kanal Video

    Serahkan Daftar Caleg ke KPU, PDI Perjuangan Purwakarta Konvoy Pakai Motor dan Mobil.

    Kamis, 11 Mei 2023


    HESmedia,id // Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyerahkan berkas pendaftaran bakal caleg ke Komisi pemilihan umum (KPU)  serentak se-Indonesia, pada hari ini Kamis ( 11/5/2023 ).


    Pendaftaran yang dilakukan oleh PDI Perjuangan Kabupaten Purwkarta  berkonvoi menuju KPU Purwkarta dengan menggunakan kendaraan start dari Sekertariat DPC yang diikuti oleh para Bacaleg,Pengurus Partai dan kader PDI Perjuangan.


    Rombongan yang mengantarkan Bacaleg PDI Perjuangan Purwakarta tiba di KPU sekitar pukul 09.47 WIB.



    Ketua DPC PDI Perjuangan Sutisna SH.MH didampingi oleh Sekretaris DPC PDI Perjuangan H.Entis memimpin pendaftaran Bacaleg ke KPU Purwakarta dengan sejumlah kader dan pengurus partai tersebut.


    Sutisna mengatakan PDI Perjuangan pihaknya menyerahkan 100 persen Bacaleg dari jumlah kursi atau sebanyak 50 Bacaleg.


    "PDI Perjuangan, dengan bakal calon 50 orang, ini (secara administratif) sudah komplit semua," katanya saat konferensi pers, di KPU Purwakarta.


    Ia mengatakan, Bacaleg PDI Perjuangan Purwakarta yang didaftarkan ke KPU Purwakarta berasal dari kader yang ada di Kabupaten Purwakarta.


    PDI Perjuangan menargetkan merebut sebanyak 12 kursi DPRD Kabupaten Purwakarta pada Pemilu 2024 mendatang."Target kita 10-12 kursi untuk Kabupaten Purwakarta," kata Sutisna.


    Target PDI Perjuangan ini meningkat lebih dari 20 persen dari perolehan kursi tahun 2019 sebanyak 5 kursi di DPRD Kabupaten Purwakarta.


    PDI Perjuangan, kata Sutisna, ketika berbicara Bacaleg terutama yang hari ini telah ia daftarkan merupakan hasil dari kader-kader pilihan pilihan partai,


    "Caleg-caleg yang hari ini kita sampaikan hasil dari evaluasi dari kader-kader di Kabupaten Purwakarta, mulai dari verifikasi tingkat cabang hingga DPP," pungkasnya.


    ( Danas )

    Kolom netizen >>>

    Buka kolom netizen

    Berita Terbaru