• Jelajahi

    Copyright © HES Media
    Berita aktual tepercaya

    Kanal Video

    Warga Kecewa Layanan yang diberikan PDAM Gapura Tirta Rahayu Purwakarta

    Senin, 22 Mei 2023
    ilustrasi

    HESmedia.id // Seorang warga Perumnas Gandasari Rt 26 Rw 7 Desa Cigelam Kecamatan Babakancikao Kabupaten Purwakarta bernama Ade mengaku kecewa dengan layanan yang diberikan oleh PDAM Gapura Rahayu Tirta Purwakarta. Pasalnya sudah terlalu lama air tidak mengalir ke warga.


    Akibat tidak ada suplai air dari PDAM, kata Ade, telah berdampak pada aktivitas kesehariannya. Untuk mandi dan menyuci pakaian,  mengaku harus menumpang ke rumah saudaranya yang memakai sumur, bahkan warga ada yang mandinya di tempat ia bekerja.


    “Ketersediaan air bersih itu sangat dibutuhkan masyarakat, bayangkan ini sudah dua minggu lebih tidak hidup air, adapun suplai air yang dikirim melalui tengki mobil tidak cukup untuk keseharian, ” kata Ade kepada awak media. Senin, ( 22/5/2023 ).

    Warga Perumnas Gandasari Cigelam ( Ade )


    Menurut Ade, suplai air tidak mengelir ke rumahnya setelah pihak PDAM melakukan perbaikan saluran air di daerah Flyover Sadang beberapa waktu lalu dan daerah pasar hewan maracang   hingga kini tak kunjung selesai.


    Pasalnya kurang lebih 900 KK Perumnas Gandasari mengandalkan air dari PDAM Gapura Tirta Rahayu dan membutuhkan layanan 24 jam air mengalir. Namun yang terjadi kecawa yang tak terbendung hingga kami harus melayangkan surat pengaduan ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD ) Kabupaten Purwakarta, ujar Ade dengan nada lantang.


    ( Danas )

    Kolom netizen >>>

    Buka kolom netizen

    Berita Terbaru