HESmedia.id //Pembangunan kantor Desa Cilegong Kecamatan Jatiluhur Kabupaten Purwakarta mangkrak akibat terbentur anggaran,selasa ( 17/12/2024 ).
Padahal seperti diketahui, pemerintah desa termasuk salah satu garda terdepan dalam pelayanan publik dan harus didukung dengan kantor yang nyaman.
Letaknya di pinggir jalan raya Propinsi Ir. H. Juanda Jatiluhur, kantor Desa Cilegong sendiri sudah tidak nyaman di pergunakan, tampak pelayanan publik pun tertumpuk dalam satu ruangan.
Ditemui sekertaris Desa ( Sekdes ) Cilegong, Agus, menjelaskan penyebab tertundanya pembangunan kantor desa tersebut karena sumber anggaran dari bantuan provinsi yang memiliki keterbatasan dari sisi nominal.
" Ini sudah sesuai dengan perencanaan melihat kondisi bangunan kantor desa sudah rusak dan kurang nyaman ditempati, pasalnya bangunan tersebut dinding tembok khawatir akan roboh serta atap genteng kayu-kayunya sudah keropos, bahkan ketika dibongkar bangunan tersebut tidak ada pondasi besi, dengan kondisi seperti ini akhirnya bangunan kantor desa di rombak total," jelas sekdes kepada awak media di kantor desa.
Lanjut Sekdes, terhentinya pembangunan terkendala anggaran yang ada di banprov itu tidak bisa memenuhi seluruh kebutuhan, mengingat penting sekali keberadaan kantor desa sebagai garda terdepan dalam pelayanan publik, katanya.
“Dengan harapan ada terobosan-terobosan baru tidak hanya dari banprov, tapi mudah-mudahan kedepan swadaya masyarakat baik kolektif maupun perorangan bisa mendorong pembangunan desa ini cepat selesai, Insya Allah ditargetkan tahun 2026 ruang pelayanan publik desa Cilegong bisa kembali nyaman," ujar sekdes.
( Danas )