• Jelajahi

    Copyright © HES Media
    Berita aktual tepercaya

    Kanal Video

    Pemdes Taringgul Landeuh Sebut APBDes Bersifat Rahasia, Kang Itang Rencana Gelar Aksi Audiensi Dengan BPD.

    Senin, 09 Desember 2024


    HESmedia.id // Polimik yang terjadi di masyarakat Desa Taringgul Landeuh menuntut Pemerintahan Desa ( Pemdes ) tranparansi pengelolaan Anggaran Pendapatan Belanja Desa ( APBDes ) khusus penggunaan Dana Desa.


    Kang Itang menilai Pemerintahan Desa Taringgul Landeuh terkesan mengabaikan keinginan warga untuk menjelaskan secara rinci terkait Rencana Anggaran Belanja ( RAB ) APBDes khususnya Dana Desa, yang diduga hanya untuk kepentingan pribadi.


    Dugaan tersebut hingga saat ini Pemdes belum bisa menjelaskan secara rinci tentang anggaran, pasalnya melalui sekdes hanya memberikan secuil kertas yang bertuliskan jumlah global APBDes sebesar Rp. 792.947.000 itu pun tahun anggaran 2023.


    Ironis nya Pemdes melalui sekdes bahwa anggaran tersebut adalah rahasiah sehingga publik seolah olah tidak boleh tau tentang RAB.


    Rencana Anggaran Belanja (RAB), Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) seharusnya menjadi pedoman dalam pelaksanaan bukan untuk di sembunyikan.



    Akibat disembunyikan maka sekalipun pengelolaan Anggaran dan pelaksanaannya itu benar tetapi menimbulkan kecurigaan dari masyarakat karena RAB dan APBDes bukan buku sakti.


    Menurut Kang Itang tujuan semuanya, Baik APBDes maupun RAB terbuka kepada masyarskat agar masyarakat mengetahui total anggaran,material yang digunakan, Harian Orang Kerja (HOK) berapa besarannya, Pajaknya berapa dan volume pekerjaannya 


    Ia, menilai APBDes dan RAB yang tidak transparan dengan masyarakat oleh pemerintah Desa adalah sesuatu tindakan yang tidak benar. 


    Dalam waktu dekat rencana kami akan melayangkan surat Aksi Audiensi kepada BPD Taringgul Landeuh untuk menjelaskan kepada masyarakat. Demikian Kata Kang Itang kepada Hesmedia.id, Senin ( 9/12/2024 ).


    ( Danas )

    Kolom netizen >>>

    Buka kolom netizen

    Berita Terbaru