HESmedia.id / Bupati Purwakarta, Saepul Bahri Binzein atau akrab disapa Om Zein memastikan jalan poros kabupaten Maracang-Curug segera diperbaiki tapi Om Zein meminta agar warga dapat menjaga kebersihan drainase atau solokan dan tidak buang sampah sembarangan.
Bupati Purwakarta, Om Zein sendiri mengunggah video yang menjawab komentar warga dari akun Tiktok, @inana420.
"Om Zein puntn jalan arah Maracang seer anu barolong Om Zein bilihna janten picilakaeun" tulis @inana420.
Menjawab komentar itu Bupati Purwakarta, Om Zein langsung merespon cepat dan memastikan jalan provinsi penghubung antara Kabupaten Purwakarta dan Karawang tersebut akan segera diperbaiki.
"Oke jalan itu akan diperbaiki Om Zein insallah, diajukan ke provinsi sebab itu jalan provinsi, " kata Bupati Purwakarta Om Zein, Jumat (7/3/2025).
Om Zein pun meminta kerjasamanya dari masyarakat setempat utamanya yang tinggal di pinggir jalan raya. Untuk membersihkan saluran air drainase utama agar tidak lagi mampet.
"Jadi rumah rumah di pinggir jalan melihat solokan mampet mohon maaf sekali agar dibersihkan, " pinta Om Zein.
Tidak saja itu Bupati Purwakarta, Om Zein juga mengimbau agar warga tidak membuang sampah sembarangan. Terlebih sampah tersebut menutupi solokan dan menutupi jalur air.
"Sebab percuma jalannya diperbaiki, pasti setiap tahun terus diperbaiki akan seperti itu, sebab air tidak bisa lewat, " kata Bupati Purwakarta Om Zein.
Pasalnya menurut Om Zein jalan aspal hotmix musuh terbesarnya adalah air yang dapat menyebabkan jalan berlubang.
"Jadi supaya tidak terus terusan diperbaiki jalan Curug Maracang dan Jalan Pahlawan maka perbaiki solokannya, " timpal Om Zein.
Om Zein sendiri sebelumnya bersama Dinas Kebersihan melihat banyak sampah yang memadati solokan dan menyebabkan aliran air tidak lancar.
"Kalau ada sampah berserakan, mohon maaf dibersihkan supaya apa? Supaya jalannya awet. Karena kalau sampah terus bikin mampet, perbaikan jalan pun akan percuma, " pinta Om Zein.
( Danas )